Facebook Singkirkan Yahoo! Di Amerika Serikat


Iklan Facebook
mencapai 2,2 miliar
dollar AS pada tahun
2011 dan menggeses
kedudukan Yahoo! Inc sebagai peraup iklan
terbesar di negara itu. Demikian dilansir
Reuters, Selasa (21/6/2011).
Iklan Facebook di AS memberikan
sumbangsih sebesar 17,7 persen dari total
pasar global di negara itu. Hasil penelitian ini
dikeluarkan lembaga eMarketer.
Tahun lalu, Facebook hanya memiliki 12,2
persen dari pangsa pasar di negara itu. Jumlah
ini membuat Facebook sebagai situs jejaring
sosial terbesar di dunia maya. Ini terlihat dari
nilai transaksi yang mencapai 80 miliar dollar
AS di sektor swasta dan sejumlah antisipasi
dalam kaitannya rencana initial public
offering (IPO) pada tahun depan.
Jika Facebook berhasil meraih ranking satu,
analis dari eMarketer David Hallerman
mengatakan secara umum pasar iklan itu
mencakup iklan display, iklan banner, video
iklan, serta sponspor web page. Ini meningkat
secara tajam dan menjadi pertanda Facebook
memberikan keuntungan bagi sejumlah
perusahaan.
"Ini bukan permainan tanpa memperoleh
uang," kata Hallerman, sembari
menambahkan jika pasaran iklan display
mengalami peningkatkan bagi perusahaan
internasional baik brand besar maupun kecil,
bisnis lokal, yang kemudian masuk ke web
untuk mencapai konsumen.

0 komentar:

Posting Komentar